Bukan hanya manusia Harimau juga terinfeksi Covid-19

Harimau malaya dikebun binatang Bronx. Diambildari Nationalgeographic.com
New York- Coronavirus sudah mewabah wilayah, tanpa terkecuali di kebun binatang. Saat ini dilaporkan adanya positif corona pada Harimau Malaya yang berada di kebun binatang Bronx Kota New York.

Ini adalah kasus pertama yang diketahui bahwa Covid-19 bisa menular ke kucing besar yang buas. Harimau tersebut merupakan satu diantara tujuh Harimau yang sakit di kebun binatang Amerika Serikat tersebut.

Departemen Pertanian Amerika Serikat telah mengumumkan pada Minggu sore, (5/4/20). Dimana seekor Harimau telah dinyatakan positive Covid-19 dan enam harimau yang lain masih terus menerus memperlihatkan gejala sakit.

"ini pertama kali, untuk kita ketahui, bahwa seekor binatang telah terinfeksi virus Covid-19 dari seseorang," kata Paul Colle, kepala Dokter Hewan untuk kebun binatang Bronx (pada nationalgeographic.com).(LOP)
Previous Post Next Post